KAJEN, (HUMAS) – Hari keempat pelaksanaan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Agama Tahun 2024 di titik lokasi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan berlangsung pada Senin (23/12/2024). Sebanyak 53 peserta mengikuti proses seleksi yang terbagi dalam dua kategori, yaitu wawancara dan praktik kerja.
Dari total peserta, 36 orang mengikuti sesi wawancara, sementara 17 peserta menjalani praktik kerja sesuai formasi yang dilamar, yang mencakup posisi dosen, guru, penghulu, penyuluh agama Islam, pranata komputer, analis hukum, dan auditor.
Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Gunawan, hadir langsung untuk memantau jalannya SKB. Ia memastikan bahwa seluruh tahapan seleksi berjalan dengan tertib, transparan, dan sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan. “Kami berkomitmen untuk menjaga integritas dan profesionalisme dalam pelaksanaan seleksi ini. Semoga hasilnya menghasilkan SDM yang berkualitas untuk mendukung visi Kementerian Agama,” ungkap Gunawan.
Pelaksanaan SKB ini dilakukan dengan standar yang ketat, mencakup aspek penilaian teknis, kecakapan wawancara, serta praktik kerja yang sesuai dengan tugas jabatan yang dilamar. Proses wawancara menitikberatkan pada kemampuan komunikasi, pengetahuan teknis, dan pemahaman terkait tugas dan fungsi jabatan. Sementara itu, sesi praktik kerja menguji keterampilan teknis peserta dalam konteks pekerjaan sehari-hari.
Para peserta tampak antusias mengikuti seleksi, meskipun persaingan cukup ketat mengingat banyaknya formasi strategis yang diperebutkan. Salah satu peserta, Ahmad, mengungkapkan rasa syukurnya atas kelancaran seleksi. “Saya sangat mengapresiasi penyelenggaraan SKB di sini. Semua berjalan profesional dan terorganisir dengan baik,” katanya.
Kegiatan ini merupakan salah satu tahapan penting dalam seleksi CPNS Kementerian Agama Tahun 2024 yang bertujuan untuk menjaring calon pegawai terbaik yang siap berkontribusi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Dengan berakhirnya hari keempat ini, panitia berharap seluruh peserta dapat memberikan yang terbaik, sehingga dapat melanjutkan ke tahapan berikutnya dengan hasil yang memuaskan. (MTb)