KAB.PEKALONGAN, (HUMAS) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, Dr. H. Imam Tobroni, S.Ag, MM didampingi Kasi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesangtren, Nurul Furqon, SE menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Majlis Pendidikan Dasar Menengah dan Pendidikan Non Formal Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Pekalongan, Kamis (25/01/2024) di gedung Dakwah PDM Kabupaten Pekalongan
Dalam sambutannya Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, Imam Tobroni menyampaikan bahwa fungsi pendidikan selain sebagai fungsi dakwah juga berfungsi sebagai pengkaderan dan ini juga berlaku di lembaga pendidikan muhammadiyah, bahwa
Menurut Imam ada empat Indikator suatu lembaga pendidikan bisa dikatakan sebagai lembaga pendidikan yang bermutu, yaitu memiliki visi dan misi yang kuat, Kepala lembaganya profesional, Gurunya memiliki kompetensi yang baik ditandai dengan latar belakang pendidikan liner dan memiliki sertifikat pendidikan guru, dan output atau lulusannya dapat memberi manfaat atau kontribusi baik bagi masyarakat. Dan Imam Tobroni selanjutnya memberikan apresiasi atas peran Majlis Dikdasmen dalam membina satuan pendidikan khususnya RA MI ,MTs dan MA. Bahkan banyak prestasi yang di torehkan darinya
Sementara itu Mardiyanto dari Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Pekalongan dalam sambutanya menyampaikan ucapan terimakasih kepada Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan yang berkenan hadir dan atas segala bantuan yang telah diberikan selama ini, seperti izin operasional lembaga pendidikan muhammadiyah, sehingga lembaga pendidikan Muhammadiyah dapat menjalankan aktifitas pendidikannya dengan baik
Mardiyanto juga berharap kepada pemerintah Kementerian Agama dan Dinas pendidikan Kabupaten Pekalongan memberi perhatian khususnya terkait dengan Kartu Indonesia Pintar (KIP)