KAJEN, (HUMAS) — Jamaah haji Kloter 34 Kabupaten Pekalongan tiba dengan selamat dan disambut hangat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Pekalongan. Penyambutan ini dihadiri secara langsung oleh Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, bersama Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Hindun, Jajaran Forkompimda dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan yang diwakili oleh Kasi PD Pontren, Nurul Furqon, serta Penyelenggara Zakat Wakaf, Mustaqim.
Jamaah Haji Kloter 34 Kabupaten Pekalongan diberangkatkan dari Bandara Madinah pada Senin (01/07/2024) pukul 12.20 Waktu Arab Saudi (WAS) dan tiba di Bandara Adi Sumarmo pada Selasa (02/07/2024) pukul 05.55 Waktu Indonesia Barat (WIB). Setelah tiba di Bandara Adi Sumarmo, para jamaah langsung menuju ke Embarkasi Donohudan untuk kemudian diberangkatkan ke Rumah Dinas Bupati Pekalongan pada pukul 07.40 WIB dan tiba di sana pukul 13.00 WIB.
Dalam sambutannya, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menyampaikan selamat datang kepada para jamaah haji Kloter 34 Kabupaten Pekalongan. “Semoga hajinya mabrur, diterima semua amal ibadahnya, dan bisa menjadi tokoh serta teladan di daerahnya masing-masing,” ujarnya.
Acara penyambutan ini berlangsung dengan khidmat dan penuh haru, di mana para jamaah haji disambut dengan ucapan selamat serta doa dari para pejabat dan masyarakat yang hadir. Kehadiran para pemimpin daerah dalam acara ini menunjukkan dukungan dan apresiasi yang besar terhadap para jamaah yang telah menunaikan rukun Islam yang kelima dengan penuh kesungguhan dan keikhlasan. (MTb)