KAJEN, (HUMAS) — Selasa, (09/07/2024), Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan melaksanakan kegiatan pentasarufan zakat profesi ASN untuk Guru Pendidikan Agama Islam (PAI) Non PNS. Acara yang diadakan di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, Imam Tobroni, Kasi Pendidikan Agama Islam ,Sujud dan Penyelenggara Zakat Wakaf, Mustaqiem selaku Ketua UPZ Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan.
Pentarasufan zakat profesi ini diberikan kepada 101 penerima, yang terdiri dari guru pendidikan agama Islam pada sekolah dasar negeri dan swasta di Kabupaten Pekalongan. Dalam sambutannya, Imam Tobroni menyampaikan apresiasi dan rasa bahagianya kepada seluruh Guru PAI yang telah berperan aktif dalam dunia pendidikan.
Imam Tobroni mengingatkan para Guru PAI untuk selalu merasa optimis dan bahagia serta memanfaatkan potensi yang dimiliki saat ini. “Profesi sebagai guru PAI harus dapat dimaksimalkan dengan baik. Jalankan profesi guru PAI dengan rasa cinta, mengajarlah dengan penuh rasa cinta, dan cintailah profesi sebagai guru PAI. Kalau semua dilakukan dengan rasa cinta, maka semuanya akan berjalan lebih mudah, karena cinta akan melahirkan keindahan, keindahan akan melahirkan kebahagiaan, dan kalau mengajar dengan penuh rasa kebahagiaan maka akan berdampak positif bagi anak-anak didik,” ujar Imam Tobroni.
Lebih lanjut, Imam Tobroni menekankan bahwa salah satu tugas fungsi Kementerian Agama adalah memberikan pembinaan dan pelayanan kepada Guru PAI. “Sebagai bentuk apresiasi dan perhatian, serta sebagai bagian dari tali asih Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan terhadap Guru PAI, melalui UPZ Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, hari ini mentasarufkan zakat profesi ASN Kementerian Agama kepada 101 Guru PAI SD Non PNS di Kabupaten Pekalongan,” tambahnya.
Selanjutnya Kepala Kantor Kementerian Agama menyerahkan zakat profesi secara simbolis kepada lima Guru Pendidikan Agama Islam. Acara berlangsung khidmat dan penuh kebahagiaan, diakhiri dengan doa memohon keberkahan dan perlindungan dari Allah SWT bagi seluruh guru dan keluarga besar Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan. (MTb)