KAJEN, (HUMAS) — Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, Gunawan, menghadiri Rapat Koordinasi Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) Kabupaten Pekalongan pada Kamis (26/09/2024). Kegiatan yang berlangsung di Kantor IPHI Kabupaten Pekalongan ini diikuti oleh jajaran Pengurus Daerah (PD) dan Pengurus Cabang (PC) IPHI se-Kabupaten Pekalongan.
Rapat Koordinasi yang mengusung tema “Merajut Ukhuwah, Menyatukan Langkah dalam Konsolidasi Jamaah, Haji Mabrur Sepanjang Hayat” bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antaranggota dan memperkuat sinergi dalam membina jamaah haji. Dalam keteranganya, Gunawan mngatakan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan keberlanjutan pembinaan setelah pelaksanaan ibadah haji.
“IPHI memiliki peran strategis dalam membina dan memelihara kemabruran haji. Oleh karena itu, melalui rapat koordinasi ini, kita berharap dapat memperkuat langkah bersama dalam menjalankan program-program yang mendukung tercapainya haji mabrur sepanjang hayat,” ujar Gunawan.
Gunawan juga menekankan pentingnya pembinaan jamaah pasca-haji, sebagai bagian dari misi IPHI untuk terus menjaga semangat ukhuwah dan kebersamaan. Ia berharap IPHI dapat menjadi wadah yang kokoh dalam menyatukan para haji dan memberikan manfaat bagi masyarakat luas.
Rakor IPHI merupakan bagian dari upaya konsolidasi organisasi di tingkat daerah dan cabang, untuk terus mempererat koordinasi dan sinergi dalam menjalankan program-program pembinaan jamaah haji. Melalui rapat ini, diharapkan seluruh pengurus IPHI di Kabupaten Pekalongan bisa lebih solid dalam menjalankan misi dan tujuan organisasi.
Rapat Koordinasi diisi dengan berbagai diskusi terkait program kerja IPHI ke depan, serta upaya peningkatan peran IPHI dalam mendukung program pembinaan jamaah di tingkat daerah. Selain itu, dibahas pula berbagai strategi untuk memperkuat konsolidasi dan pembinaan jamaah haji agar kemabruran dapat terus terpelihara.
Kegiatan ini berjalan lancar dengan penuh semangat kebersamaan, dan diharapkan mampu membawa dampak positif dalam memperkuat peran IPHI di Kabupaten Pekalongan.(MTb)