KEDUNGWUNI, (HUMAS) – Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Impala Batik Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITSNU) Pekalongan kembali menyelenggarakan MAPALA BATIK FESTIVAL dengan tema “Wiyasa Balik Kretayuga”. Dalam rangkaian festival ini, salah satu kegiatan yang menarik perhatian adalah Lomba Kebut Gunung Season II, yang digelar pada 2-3 November 2024 di Gunung Kendalisodo, Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan. Lomba ini diikuti oleh peserta dari berbagai daerah di Jawa Tengah.
Festival ini bertujuan untuk mendorong minat dan bakat para pemuda dalam kegiatan alam bebas sekaligus membangkitkan kecintaan mereka pada lingkungan. Dalam kompetisi tersebut, Siswa Kelompok Pecinta Alam (SISWANPALA) MAN Pekalongan berhasil meraih Juara I. Tim SISWANPALA, yang terdiri dari Ahmad Ihsan Nabil (kelas XI IPS 3) dan Muhammad Adiba Falah (kelas X2), tampil mengesankan dan berhasil menaklukkan berbagai tantangan di medan Gunung Kendalisodo.
Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, H. Moh. Irkham, turut memberikan apresiasi atas prestasi membanggakan ini. “Kami sangat bangga dengan pencapaian siswa-siswa MAN Pekalongan yang berhasil mengharumkan nama madrasah. Ini menunjukkan bahwa siswa madrasah tidak hanya unggul di bidang akademik, tetapi juga di bidang non-akademik, termasuk olahraga dan ketahanan fisik. Semoga prestasi ini bisa menginspirasi madrasah lain untuk semakin memupuk minat dan bakat siswa melalui berbagai kegiatan positif, baik secara daring maupun luring,” ujar beliau.
Prestasi SISWANPALA MAN Pekalongan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi madrasah mereka, tetapi juga menjadi bukti bahwa pembinaan siswa di bidang alam bebas dapat menghasilkan prestasi yang membanggakan. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus digalakkan untuk mengembangkan potensi generasi muda di bidang kegiatan alam bebas.(KDR/MTb)