KAJEN, (HUMAS) — Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan melaksanakan apel pagi rutin yang digelar di halaman kantor. Pada apel pagi ini, Senin, (22/07/2024) Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan, Imam Tobroni, bertindak sebagai pembina apel.
Dalam arahannya, Imam Tobroni mengingatkan para ASN (Aparatur Sipil Negara) untuk selalu menghadirkan niat untuk ibadah dalam bekerja. Beliau menekankan bahwa bekerja adalah bagian dari ibadah kepada Allah SWT. “Jika niat ibadah ini hadir dalam hati kita, maka yang muncul adalah rasa cinta, cinta kepada pekerjaan. Sehingga selalu semangat dalam bekerja, tidak sempat melihat dan mengomentari pekerjaan orang lain, tetapi yang dilihat adalah pekerjaannya sendiri apakah sudah benar atau belum,” ujar Imam Tobroni.
Selain itu, Kepala Kemenag juga menegaskan bahwa penyelenggaraan Ibadah Haji tahun 2024 telah usai dan sukses. Para jamaah merasa puas dengan pelayanan yang diberikan oleh Kementerian Agama, banyak opini positif pelayanan hajj tahun 2024 yang disampaikan oleh para jamaah Haji, tokoh Agama dan para Pimpinan KBIH, menandakan pelayanan haji berjalan baik dan memuaskan para jamaah, dan Imam Tobroni minta para ASN untuk dapat mensikapi berbagai masalah dan isu dengan cerdas
Imam Tobroni juga berpesan agar seluruh ASN terus bersemangat dalam pembangunan Zona Integritas. Beliau mengajak untuk terus melakukan perbaikan dan inovasi layanan publik dengan harapan tahun ini Kementerian Agama Kabupaten Pekalongan harus berhasil dalam mencapai target tersebut.
Di akhir arahannya, Imam Tobroni menekankan pentingnya kedisiplinan pegawai. Beliau berharap kedisiplinan ini menjadi salah satu kunci utama dalam meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat.
Apel pagi diakhiri dengan doa bersama dan semangat baru bagi seluruh ASN untuk menjalani kerja dengan penuh dedikasi dan integritas. (MTb)